Saturday, June 18, 2011

BAWA BEKAL YUK!!!

Dari pengalaman pribadiku

 sejak SD hingga SMA,saya sangat senang untuk membawa bekal ke sekolah. banyak hal yang dapat kita ambil dari rutinitas membawa bekal.bagi saya, tentunya bekal akan sangat membantu diri kita dalam menjaga kebersihan makanan yang akan berpengaruh terhadap kesehatan. selain itu, dengan membawa bekal, kita dapat menghemat uang saku yang diberikan oleh orangtua kita. hehe..selain itu saya sangat senang membawa bekal karena bekal menunjukkan kasih sayang seorang ibu yang menyediakan masakan yang DIBUAT SENDIRI oleh dirinya, sehingga si anak akan bangga bila memakan masakan ibunya. sudah saatnya bagi kita untuk  membiasakan membawa bekal. mulailah dari hal kecil, misalnya dari membawa minum dari rumah, bawa nasi, goreng telor sebagai lauknya. dan mungkin kita bisa bawa bekal sebagai langkah awal mencegah sakit yang saat ini sudah aneh-aneh namanya. lebih baik makan yang sudah pasti kebersihannya.
Dalam menentukan bekal yang mau dibawa, tidak perlu macam-macam, cukup yang sederhana dan enak di mulut.contohnya nasi + telor, atau dengan tahu, tempe, ikan, dll yang murah n enak. jangan lupa untuk bawa buah untuk cuci mulut ya!!pengalaman sih waktu smp dan sma saya sering bawa tomat atau apel malang.hahah...yang murah n sehat ajalah
selamat mencoba kawand

No comments:

Post a Comment